Inilah Arti ; Saiun Lillah, Lahumul Fatihah, dan Lahul Fatihah.



Rasiyambumen.com Kajian Khazanah Islam (kategori posting Do'a)

Pembaca budiman, Bimbingan dan Ridha-Nya semoga selalu tercurah serta mengiringi kita dalam segala aktivitas di dunia ini, utuk meraih kebahagiaan dan mengharap Rahmat-Nya di Akhirat kelak. Aamiin...

Dalam artikel yang sudah saya posting dengan Judul "Ketika Kirim Al-Fatihah Kepada Ayah Bunda"  disana sudah ada penjelasan terkait dengan pengertian ila hadratin, ila ruhi dan ila arwahi. Dan dari makna kata masing-masing tersebut sudah kami jelaskan arti dan tujuan dari kalimat tersebut. 

Sesuai judul di atas, kami ingin menjelaskan makna ; Lahul Fatihah, Lahal Fatihah, dan Lahumul Fatihah ketika kita akan mengirim doa, yang diawali dengan ucapan tersebut sebelum membaca Alfatihah secara lengkap. Selain dari tiga jenis tersebut juga masih ada kalimat ; Saiun lillahi al-Fatihah, atau saiun lillahi lahumul Fatihah. 
Marilah kita kupas satu persatu dari pengertian kalimat-kalimat tersebut diatas :

Pertama : Syaiun Lillah, Al-Fatihah.
Saiun Lillah yang artinya adalah 'Hanya untuk Allah dan karena Allah. Masudnya adalah saun lilahi al fatihah sebuah ungkapan pengakuan bahwa apapun yang ada di dunia ini hanya milik Allah Semata. Dan amal apapun yang kita lakukan termasuk membaca surat al-fatihah, saat kirim alfatihah niatnya semata berharap memohon pertolongan Allah semata. 
Di dalm kitab "Qurratul 'Ain Bi Fataawy" Syeikh Isma'il Az- Zain disebutkan ; Makna Syun Lillahi adalah segala tujuan dan kehendak hanyalah mengharap ridha dan pertolongan hanya dari Allah, tidak dari selain Allah, yakni didalamnya mengandung pengakuan bahwa yang mewujudkan segala keinginan dan segala kebutuhan hanyalah Allah Ta'ala semata. 

Kedua : Lahul Fatihah.
Lahul Fatihah, artinya bacaan al-fatihan. Nah kalimat ini digunakan jika berdoa al fatihah untuk satu orang laki-laki. Misalnya kita ingi derdoa atau kirim al-fatihah untuk ayah yang telah meninggal dunia, maka redaksinya "Khususon ilaa ruhi Abii lahul Fatihah. Bacaan Alfatihah ini terstimewa hanya khusus untuk ruh Ayah. 
Sebetulnya Lahul Fatihah adalah gabungan dari kata Lahu dan Alfatihah :Lahu artinya untuknya, dan ketika digabungkan dan dibaca sambung menjadi Lahul Fatihah. 

Ketiga : Lahal Fatihah. 
Lahal Fatihah, artinya untuknya bacaan al-fatihah. Ini juga merupakan kalimat gabungan Laha dan Fatihah. Laha artinya untuknya, ketika dibaca sambung lahal fatiihah yang artinya untuknya bacaan afatihah ini. Bedanya dengan Lahul Fatihah, Lahal Fatihah digunakan ketika kirim doa fatihah untuk satu orang perempuan. Misalnya kita ingin kirin fatihah untuk ibu yang sudah meningal, maka redaksinya "Khususon ilaa ruhii Ummi lahal fatihah. Bukan lahul Fatihah.  Bacaan ini teristimewa hanya untuk ruh Ibu. 

Keempat : Lahumal Fatihah.
Lahamal Fatihah artinya adalah bacaan al fatihah ini untuk berdua. 
Lahumal Fatihah merupakan gabungan dari Lahuma dan Al-Fatihah. Lahuma artinya untuk mereka berdua, dan kalu digabungkan menjadi lahumal fatihah, yang artinya untuk mereka berdua bacaan fatihah ini. Redaksi ini digunakan ketika kita ingin kirim fatihah untuk dua orang laki-laki atau untuk dua orang perempuan atau gabungan keduanya stu laki-dan stu perempuan. Misalnya kita ingin al fatihah untuk Ayah dan sekaligus untuk Ibu maka redaksinya adalah : "ilaa ruuhi Abii wa ruuhi Ummi, Lahumal Fatihah". Bacaan ini memang dikhususkan untuk Ayah dan Ibu.    

Kelima : Lahumul Fatihah. 
Lahumul Fatihah artinya adalah untuk mereka bacaan Fatihah. Lahumul Fatihah ini juga merupakan gabungan kalimat Lahum dan Al-Fatihah, karena bicaca sambung maka menjadi lahumul fatihah. "Lahum artinya untuk mereke". Jadi Lahumul Fatihah artinya untuk mereka bacaan Fatihah ini. 
Nah Lahumul Fatihah digunakan ketika kita kirim al-faatihah untuk banyak orang sekaligus, minimal 3 orang. Misalnya kita ingin kirim fatihah segenap ahli kubur tanpa kecuali maka redaksinya adalah : "Ilaa Jami'i arwahi ahlil kubur, minal muslimin wal muslimat ghafarollahu lahumul Faatihah. Untuk seganap alil kubur dari kaum muslimin, semoga Allah  mengampuni mereka, untuk mereka bacaan al-Fatihah ini.  

Demikian uraian singkat materi "Inilah Arti Saiun Lillah, Lahumul Fatihah, dan Lahul, Fatihah". Semoga bermanfaat dan dapat menambah khazanah keilmuan khusunya bacaan atau kirim  doa kepada yang telah meninggal dunia. Wallahu 'alam Bishowab.

0 Response to "Inilah Arti ; Saiun Lillah, Lahumul Fatihah, dan Lahul Fatihah."

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel