Do'a Istighfar Atau Dzikir, Puji-pujian Sebelum Shalat Berjamaah.

h
Rasiyambumen.com Kajian Khazanah Islam (kategori posting Shalat).
Pembaca budiman, Rahmat serta Bimbingan-Nya semoga selalu tercurah dan mengiringi kita dalam segala aktivitas di dunia ini, untuk meraih kebahagiaan dan mengharap Ridho-Nya di Akhirat kelak. Aamiin...

Puji-pujian sebelum shalat berjama'ah di masjid, pada umumnya di Indonesia, sudah menjadi amalan yang selalu dilakukan oleh para santri sebelum masuk waktu shalat Fardhu, untuk mengisi dan mensyiarkan Islam, juga sekaligus mengundang kehadiran jamaah di masjid. Hal yang disyari'atkan agama memanggil/memberitahu kepada jama'ah bahwa waktu shalat telah tiba, adalah dengan mengumandangkan adzan. Namun sering kita dengar dari tiap masjid atau mushalla sebelum tiba waktu adzan anak-anak bahkan ada pula orang dewasa/orang tua yang melantunkan dzikir atau pujian-pujian sesuai kebiasaan yang berlaku di masjid atau mushalla masing-masing daerah. Apakah itu shalawat, atau bahkan syair yang bernada Islami dengan menggunakan bahasa Indonesia. Hal tersebut sebagian ulama membolehkannya. 

Pertama dari sisi dalil, membaca syair di dalam masjid bukan merupakan sesuatu yang dilarang oleh agama. Pada masa Rasulullah SAW. para shabat juga membaca syair di masjid. Dalam sebuah hadits diterangkan sebagai berikut : 
"Dari Sa'id bin Musayyab ia berkata : Suatu ketika Umar berjalan kemudian bertemu dengan Hasan bin Tsabit yang sedang melantunkan syair di masjid. Umar menegur Hasan, namun Hasan menjawab : "Aku telah melantunkan di masjid yang didalamnya ada seorang yang lebih mulia darimu." Kemudaian ia menoleh kepada Abu Hurairah. Hasan melanjutkan perkataanya "Bukankah engakau telah mendengar sabda Rasulullah saw.?  Jawablah pertanyaanku!  Ya Allah, mudah-mudahan Engkau menguatkannya dengan Ruh Al-Qudus. Abu Hurairah lalu menjawab : Ya Allah, benar (aku telah mendengarnya)"  (HR. Abu Daud No. 4360, An-Nasai no 709. dan Ahmad no. 20928). 
Berdasarkan hadits di atas sudah jelas bahwa melantunkan puji-pujian atau syair di dalam masjid,  hukumnya diperbolehkan. 

Terkait dengan judul artikel diatas, penulis memberikan satu contoh puji-pujian do'a istighfar, semoga dengan amalan itu Allah SWT, akan memberikan ampunan sesuai permohonan. Di bawah inilah contoh pujian dengan bahasa Arab dan lengkap dengan terjemahnya :  
Pujian do'a Dzikir ini sengaja saya tulis diulang tiga. 

Demikian salah satu contoh Pujian-pujian Atau Dzikir, yang dapat saya sajikan semoga bermanfaat. Dan dapat kita amalkan dengan tulus ikhlas semata karena Allah SWT.

0 Response to "Do'a Istighfar Atau Dzikir, Puji-pujian Sebelum Shalat Berjamaah. "

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel