Kedudukan Sujud, Dalam Keterangan Al-Qur'an.

Rasiyambumen.com Kajian Khazanah Islam (kategori posting Shalat)
Pembaca budiman, Rahmat serta Bimbingan-Nya semoga selalu tercurah dan mengiringi kita dalam segala aktivitas di dunia ini untuk meraih kebahagiaan dan mengharap Ridho-Nya di Akhirat kelak. Aamiin...

Secara kejiwaan/psikologis "Sujud" memiliki kualitas lebih dibandingkan dengan rukun shalat yang lain. Namun demikian bukan berarti kita mngabaikan rukun shalat tersebut sebab shalat tidak dengan rukun yang benar juga akan membatalkan dari shalatnya. Kenapa sujud memiliki kualitas lebih dibandingkan rukun sebab ketika sujud posisi seseorang benar-benar menunjukkan kerendahannya di hadapan sang Khaliq, yaitu Allah SWT.
Kepala yang menjadi bagian istimewa dalam tubuh mausia dan tempat persemayaman panca indra, juga termasuk anggota tubuh yang paling dimuliakan oleh manusia, tiba-tiba diposisikan rata, dengan tanah yang notabene tempat kaki berpijak.

Salah satu kehebatan 'Sujud', adalah menjadi wahana mesra antara hamba dan Allah SWT.  Pada saat sujud itulah mereka merasa kehinaannya dan sekaligus menjunjung tinggi atas keagungan Allah.
Pertama : Al-Qur'an menggunakan kata "Sujud" untuk bermacam/berbagai arti. Sesekali diartikan sebagai penghormatan dan pengakuan akan kelebihan pihak lain, sebagaima sujudnya para malaikat kepada Adam. Dan hal ini telah diterangkan dalam Al-Qur'an sebagai berikut :
"Dan (ingatlah) ketika Kami berfirman kepada Malaikat : "Sujudlah (36-pen) kamu kepada Adam". Maka sujudlah mereka kecuali Iblis; ia enggan dan takabur dan adalah ia termasuk dari golongan orang-orang yang kafir". (QS, (2) Al-Baqarah : 34). 
Keterangan (36) : Sujud disini berarti menghormati dan memuliakan Adam, (bukan sujud memperhambakan diri, karena sujud memeperhambakan diri itu, hanyalah semata-mata kepada Allah SWT. 

Kedua : (di tempat lain),  Allah berfirman bahwa sujud berarti kesadaran terhadap kehilafan/kelalaian dan peng-akuan kebenaran yang disampaikan pihak lain itulah arti sujud. Allah berfirman sebagai berikut : 
"Lalu tukang-tukang sihir itu tersungkur dengan bersujud seraya berkata : "kami telah percaya kepada Tuhan Harun dan Musa". (QS (20) Thaha : 70) 

Ketiga : Sujud berarti mengikuti atau menyesuaikan diri dengan ketetapan Allah yang berkaitan dengan alam raya ini, yang secara salah kaprah dan populer sering disebut orang sebagai hukum alam. Hal ini Allah berfirman dalam surat Ar-Rahmaan sebagai berikut : 
"Dan tumbuh-tumbuhan dan pohon-pohon, kedua-duanya tunduk kepada-Nya". (QS (55) Ar-Rahmaan :  6).
Pakar Tafsir Al-Qur'an Muhammad Quraish Sihab dalam wawasan Al-Quran ; Tafsir Maudhu'i atas pelbagai persoalan umat menjelaskan bahwa kata "sujud" sangat terkait dengan istilah masjid. Itu karena dari segi bahasa, kata masjid terambil dari akar kata sajada-sujud, yang berarti patuh, taat, serta tunduk dengan penuh hormat dan takzim.
Namun masjid selain tempat bersujud, Al-Qur'an menyebutkan fungsi masjid antara lain sebagai berikut :
"Bertasbihlah kepada Allah di masjid-masjid yang telah diperintahkan untuk dimuliakan dan disebut nama-nama-Nya di dalamnya; pada waktu pagi dan waktu petang". (QS, (24) An-Nuur : 36)
Laki-laki yang tidak dilalaikan oleh perniagaan dan tidak (pula) oleh jual beli dari mengingat Allah, dan mendirikan shalat dan membayar zakat. mereka takut kepada suatu hari yang (di hari itu) hati dan penglihatan menjadi goncang". (QS, (24) An-Nuur : 37).

Pengertian bertasbih bukan hanya mengucapkan Subhanallah saja, melainkan lebih luas lagi, sesuai dengan makna yang dicakup oleh kata tersebut beserta konteksnya. Sedangkan arti dari konteks-konteks tersebut dapat disimpulkan dengan kata taqwa. 
Padahal kata taqwa itu sendiri tidak hanya diwujudkan dalam hablum minallah (hubungan dengan Allah), tetapi juga ada hubungan hablum minannas (hubungan sesama manusia) serta hablum minal alam (hubungan dengan alam/lingkungan). Dalam hal ini masjid hendaknya menjadi titik tolak perubahan ke arah masyarakat yang berkeadilan di segala lini.  Wallahu 'alam bishawab. 
Demikian uraian singkat tentang "Kedudukan Sujud, Dalam Keterangan Al-Qur'an". Semoga bermanfaat dan dapat menambah wawasan untuk lebih luas lagi, dalam pengamalan agama islam ini dengan baik dan benar.

0 Response to "Kedudukan Sujud, Dalam Keterangan Al-Qur'an."

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel