NAMA LAIN AL-FATIHAH DAN KEUTAMAAN MEMBACANYA

بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَٰنِ الرَّحِيمِ 
Assalamu'alaikum wr.wb  Kajian Islam (katagori Posting  Al Quran).
Pembaca budiman, yang dirahmati Allah SWT, semoga sukses dalam mengarungi kehidupan fana ini, dan selalu mendapat bimbinganNya, aamiin...

Rasiyambumen/Pelangi Khazanah Islam, akan menguraikan tentang:  Nama Lain Al Fatihah Dan Keutamaan Membacanya.

Penamaan dengan Al Fatihah karena ia terletak pda awal al Quran. Maka kata fatihah di sini berarti awal Alquran.  Surat ini adalah "Mahkota tuntunan Ilahi", Juga "Umul Quran" ataua "Induk Al Quran". Banyak nama yang disandangkan kepada awal surat Al Quran ini, tidak krang dari 20-an nama. Dan dari sejumlah itu, hanya 3 atau 4 saja yang yang diperkenalkan oleh Rasulullah swa. atau dikenal pada masa beliau, yaitu  al-Fatihah, Umul kitab, Umul Quran dan as-Sab'ul Matstani.  Dan nama-namanya dapat diketahui betapa besar dampak yang dapat diperoleh pembacanya. Tak heran jika dianjurkan untuk menutup doa bacaan alhamdu lillahi rabbil 'alamin atau bahkan ditutup dengan surat Al Fatihhah secara utuh.

A. Nama Yang Diperkenalkan Rasulullah saw.   
1. Al Fatihah banyak hadits Nabi saw. nama in i antara lain : 
لا صلاةَ لمن لم يقرأْ بفاتحةِ الكتابِ
"Tidak ada shalat (tidak sah) bagi yang shalat tidak membaca Al-Fatihah"  (HR Bukhari,Muslim.)

2. Ummul Kitab : Penamaannya den gan istilah ini juga berdasarkan hadits Nabi saw. yang berbunyi Rasulullah saw. bewrsabda :
كُلُّ صَلَاةٍ ا يُقْرَأُ فِيهَا بِأُمِّ الْكِتَابِ فَهِيَ خِدَاجٌ فَهِيَ خِدَاجٌ فَهِيَ خِدَاجٌ غَيْرُ تَمَامٍ
"Setiap shalat yang tidak dibacakan di dalamnya Ummul Kitab (Surat Al Fatihah) ia kurang dan tidak sempurna" (Hadits shoheh Ahmad dan lainnya)  didukung juga sabda Nabi saw. sebagai berikut :
 كلُّ صلاةٍ لا يُقرَأُ فيها بأمِّ الكتابِ ، فَهيَ خِداجٌ ، فَهيَ خِداجٌ
"Setiap shalat yang di dalamnya tidak dibaca Al-Fatihah maka ia cacat." (HR. Bukhari) 
Imam bukhari juga meriwaytakan yang kesimpulannya adalah bahwa Abu Said al-Khudri salah seorang sahabat Nabi saw,  melaporkan kepada beliau bahwa ia membacakan seorang yang terkena gigitan ular dengan ummul kitab, da ternyata pulih kesehatannya. Kata um dari segi bahasa adalah induk. Penamaan surah ini dengan induk al-Quran boleh jadi karena ia terdapat awal mushaf sehingga bagaikan asal dan suber, serupa dengan ibu yang mendahului anaknya serta sumber kelahirannya. 

3. As Sab'ul Matsani  adapun penamaan dengan istilah ini juga bersumber dari banyak banyak hadits antara lain yang diriwayatkan oleh Turmudzi bahwa Rasulullah saw. bersabda : " Demi Tuhan yang jiwaku berada dalam genggaman-NYa, Allah tidak menurunkan di dalam Taurat, Inzil, Zabur maupun Al-quran suatu surat seperti as-sab'ul matsani, Rasulullah saw. bersabda : "Umul Quran" (yakni Al-Fatihah) adalah tujuh ayat yang berulang-ulang dan "Al-Qur'an", "al-Adzim" (HR. Bukhari dalam shaheh-nya (4437).  Dari segi bahasa As Sab'u berarti tujuh, ini. Ini karena surat tersebut teridir dari tujuh ayat, sedang kata matsani meru pakan bentuk jamak dua-dua adalah ia dibaca dua kali setiap rakaat shalat, atau karena ia turun dua kali. sekali di Makkah dan sekali di Madinah. Bisa juga kalimat tersebnut dipahami dalam arti berulang-ulang dalam shalat atau di luar shalat, atau karena kandungan pesan setiap ayatnya terulang-ulang dalan ayat-ayat alQuran yang lain.

B. Nama-Nama Lain Al Fatihah             
Ummul Kitab (induk Kitab
كُلُّ صَلَاةٍ ا يُقْرَأُ فِيهَا بِأُمِّ الْكِتَابِ فَهِيَ خِدَاجٌ فَهِيَ خِدَاجٌ فَهِيَ خِدَاجٌ غَيْرُ تَمَا
"Setiap shalat yang tidak dibacakan di dalamnya Ummul Kitab, (Surat Al Fatihah) maka ia kuran, dan tidak sempurna." 
- al Asas (Asas segala sesuatu)
- al Matsani (yang diulang-ulang)
وَلَقَدْ آتَيْنَاكَ سَبْعًا مِنَ الْمَثَانِي وَالْقُرْآنَ الْعَظِيمَ
 "Sungguh kami telah membeirkan kepadamu tujuh yang diulang-ulang dan sebuah Al-Quran /bacaan yang sangat agung (QS al-Hjr : 87)
- al-Kanz (perbendaharaan)
- asy Syafiyah (penyembuhan)
- al-kifayah (Yang mencukupi)
- al-Waqiyah (yang mencukupi)
- al-Ruqyah (mantera)   

Fatihatul Kitab (surat Al Fatihah) merupakan obat penawar bagi segala jenis racun.
- al-Hamd (pujian)
- asy-Sykur (Syukur)
- ad-Du'a (Do'a) dan
- as-shalat.
 قَسَمْتُ الصَّلَاةَ بَيْنِي وَبَيْنَ عَبْدِي نِصْفَيْنِ، فَإِذَا قَالَ الْعَبْدُ: الْحَمْدُ لِلَّهِ رَبِّ الْعَالَمِينَ، قَالَ اللَّهُ: حَمِدَنِي عَبْدِي 
Aku bagikan shalat antara Aku dan hambaKu menjdai dua bagian. Apab ila seorang hamba mengucapkan Alhamdu lillahi rabbil 'alamina" (segala puji bagi Allah Tuhan semesta alam), maka Allah berfirman : "Hamba-Ku telah memujiKu" (Hadits) 

Tema Pokok Surat Al Fatihah    
- Menetapkan kewajaran Allah SWT untuk dihadapkan kepadaNya segala pujian dan sifat-sifat  kesempurnaan.
-  Menyakini kepemilikanNya atas dunia dan akhirat dan kewajaranNya untuk disembah dan bermohon kepadaNya pertolongan.
-  Nikmat menempuh jalan yang lurus sambil bermohon agar terhindar dari jalan orang yang binasa.

C . Keutamaan Surat Al Fatihah.
1. Surat yang paling Agung
Imam Ahmad bin Hambal meriwayatkan dari musnadnya dari Abu Said bin Al Mu'alla ia berkata :
كُنْتُ أُصَلِّيْ فَدَعَانِيَ النَّبِيُّ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ فَلَمْ أُجِبْهُ, قُلْتُ: يَا رَسُوْلَ اللهِ إِنِّيْ كُنْتُ أُصَلِّيْ, قَالَ: أَلَمْ يَقُلِ اللهُ: (اسْتَجِيْبُوْا لِلّهِ وَلِلرَّسُوْلِ إِذَا دَعَاكُمْ), ثُمَّ قَالَ: أَلاَ أُعَلِّمُكَ أَعْظَمَ سُوْرَةٍ فِي الْقُرْآنِ قَبْلَ أَنْ تَخْرُجَ مِنَ الْمَسْجِدِ؟. فَأَخَذَ بِيَدِيْ, فَلَمَّا أَرَدْنَا أَنْ نَخْرُجَ, قُلْتُ: يَا رَسُوْلَ اللهِ, إِنَّكَ قُلْتَ: لأُعَلِّمَنَّكَ أَعْظَمَ سُوْرَةٍ مِنْ الْقُرْآنِ. قَالَ: (الْحَمْدُ للهِ رَبِّ الْعَالَمِيْنَ), هِيَ السَّبعُ الْمَثَانِيْ وَاْلقُرْآنُ الْعَظِيْمُ الَّذِيْ أُوْتِيْتَهُ
"Dulu aku pernah shalat lalu Nabi saw. memanggilku. Namun aku tak memenuhi panggilan beliau, aku katakan : "Wahai Rasulullah tadi aku shalat",. Beliau bersabda: "Bukankah Allah berfirman Penuhilah seruan Allah dan seruan Rasul apabila Rasul menyeru kamu" (QS Al Anfaal : 24) Kemudian beliau bersabda : "Maukah engkau kuajarkan surat yang paling agung dalam Al-Quran sebelum enkau keluar dari masjid? Beliau b eliaupun memegang tanganku. Tatkala saya hendak keluar maka aku berkata : Wahai Rasululullah, sesengguhnya tadi anda bersabda : "Aku akan ajarkan kepadamu surat surat yang paling agung dalam Al quran lalu beliau bersabda : Alhamdulillahi Rabbil 'Alamin  Di adalah surat (Al Fatihah) adalah tujuh ayat yang berulang-ulang, dan Al Quran, al Azhim yang diberikan kepadaku.  (HR. Al Bukhari dalam shohehnya (4720)
Berdasarkan hadits Abu Sa'id ketika ia menjampi (ruqyah) seseorang yang sakit, Rasulullah saw. bersabda : "Dari mana engkau tahu bahwa Al Fatihah itu adalah ruqyah?

2.  Asy Syifa (Penyembuh) 
Sebagaimana diriwayatkan Abu Syaikh dari Abu Sa'id Al Khudri dan Abu Hurairah r.a keduanya menceritakan Rasulullah saw. bersabda : 
"Fatihatul Kitab merupakan syifa (penyembuh segala) racun"  

3. Keutamaan Pahala Membacanya. 
  بَيْنَمَا جِبْرِيْلُ قَاعِدٌ عِنْدَ النَّبِيِّ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ سَمِعَ نَقِيْضًا مِنْ فَوْقِهِ فَرَفَعَ رَأْسَهُ فَقَالَ: هَذَا بَابٌ مِنَ السَّمَاءِ فُتِحَ الْيَوْمَ لَمْ يُفْتَحْ قَطُّ إِلاَّ الْيَوْمَ فَنَزَلَ مِنْهُ مَلَكٌ فَقَالَ: هَذَا مَلَكٌ نَزَلَ إِلَى اْلأَرْضِ لَمْ يَنْزِلُ قَطُّ إِلاَّ الْيَوْمَ فَسَلَّمَ وَقَالَ: أَبْشِرْ بِنُوْرَيْنِ أُوْتِيْتَهُمَا لَمْ يُؤْتَهُمَا نَبِيٌّ قَبْلَكَ: فَاتِحَةَ الْكِتَابِ وَخَوَاتِيْمَ سُوْرَةِ الْبَقَرَةِ لَنْ تَقْرَأَ بِحَرْفٍ مِنْهُمَا إِلاَّ أُعْطِيْتَهُ  
 " Tatkala Jibril duduk di sisi Nabi saw. maka ia men dengarkan suara (sperti suara pintu saat terbuka) dari atasnya. Maka ia (Jibril) mengangkat kepalanya sambil berkata : "Ini adalah pintu di langit yang baru dibuka pada hari ini" belum pernah terbuka sama sekali, kecual;i pada hari ini "Lalu turunlah dari pintu itu seorang malaikat seraya jibril berkata : Ini adalah malaikat yang turun ke bumi. ia sama sekali belum pernah turun, kecuali pada hari ini. Malikat itupn memberi salam seraya berkata : "Bergembiralah dengan dua cahaya yang diberikan kepadamu, belum pernah diberikan kepada seorang nabi sebelumnya, yaitu Fatihatul Kitab dan ayat-ayat penutup surat Al Baqarah. Tidaklah engaku membca sebuah huruf dari keduanya, kecuali engkau akan diberi." (HR. Muslim dalam shohehnya (806) dan Anas (912).

4. Turut Mnentukan Sah Atau Tidaknya Shalat.  
 مَنْ صَلَّى صَلاَةً لَمْ يَقْرَأْ فِيْهَا بِأُمِّ الْقُرْآنِ فَهِيَ خِدَاجٌ ثَلاَثًا غَيْرُ تَمَامٍ فَقِيْلَ لِأَبِيْ هُرَيْرَةَ: إِنَّا نَكُوْنُ وَرَاءَ اْلإِمَامِ فَقَالَ: اِقْرَأْ بِهَا فِيْ نَفْسِكَ فَإِنِّيْ سَمِعْتُ رَسُوْلَ اللهِ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ يَقُوْلُ: قَالَ اللهُ تَعَالَى: قَسَّمْتُ الصَّلاَةَ بَيْنِيْ وَبَيْنَ عَبْدِيْ نِصْفَيْنِ وَلِعَبْدِيْ مَا سَأَلَ
"Barang siapa yang melakukan shalat, sedang ia tidak membaca ummul Quran (Al Fatihah) didalamnya maka shalatnya kurang dikatakan sampai (3x) tidak sempurna. Abu Hurairah ditanya bagaimana kalau kami di belakang imam?  Beliau berkata bacalah pada dirimu (maksudnya secara siir atau pelan) karena sungguh aku telah mendengar Rasulullah saw. bersabda : Allah SWT berfirman : 'Aku telah membagi shalat (yakni Al Fatihah) antra Aku dengan hambaKu setengah dan hambaKu akan mendapatkan sesuatu yang ia minta" (HR. Muslim (39
Kajian Islam Pelangi Khazanah Islam

0 Response to "NAMA LAIN AL-FATIHAH DAN KEUTAMAAN MEMBACANYA"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel